Salah satu perkembangan yang pesat dari gerakan koperasi belakangan ini adalah menjamurnya koperasi simpan pinjam (KSP) dan unit simpan pinjam (USP). Bayangkan, data terakhir yang ada di Kementerian Koperasi dan UKM, jumlah KSP sudah mencapai lebih dari 50.000 unit. Sebuah angka yang sungguh fantastik.